Tempat Wisata di Cirebon yang Wajib di Kunjungi

Tempat Wisata di Cirebon yang Wajib di Kunjungi – Melakukan perjalanan wisata merupakan salah satu hal yang diinginkan oleh setiap orang. Apalagi ketika penat melanda. Pastinya hal tersebut akan membuat setiap orang keinginan untuk berwisatanya meningkat. Berbicara mengenai liburan, memang tidak akan lepas dengan tempat wisata yang nantinya akan dipilih untuk berwisata. Bagi kamu warga Jakarta, pasti sudah bosan untuk mengunjungi tempat-tempat wisata yang ada di Jakarta. Mungkin salah satu caranya adalah mengunjungi tempat wisata di luar Jakarta. Salah satunya adalah Cirebon.

Jarak antara Jakarta dengan Cirebon yang bisa ditempuh sekitar 3 jam menjadikan Cirebon merupakan salah satu pilihan wisata luar kota Jakarta. Cirebon juga memiliki banyak tempat wisata yang wajib dikunjungi. Bagi kamu yang penasaran ingin ke Cirebon tetapi masih bingung tempat wisatanya mana saja yang akan kamu kunjungi, yuk simak artikel ini hingga selesai.

Tempat Wisata di Cirebon yang Wajib di Kunjungi

Keraton Kasepuhan

Keraton Kasepuhan Cirebon
Keraton Kasepuhan Cirebon

Keraton Kasepuhan merupakan salah satu tempat wisata di Cirebon yang pertama kali wajib kamu kunjungi. Keraton Cirebon ini di bangun pada tahun 1529 oleh Pangeran Mas Mohammad Arifin yang merupakan keturunan dari Sunan Gunung Jati. Keraton Kasepuhan dahulunya merupakan keraton Pakungwati. Setelah adanya pembagian wilayah keraton pada masa pemerintahan Pangeran Mertawijaya yang dikenal dengan nama Sultan Sepuh Mohammad Syamsudin Mertawijaya, maka Keraton Pakungwati berubah nama menjadi Keraton Kasepuhan.

Museum Keraton Kasepuhan Cirebon
Museum Keraton Kasepuhan Cirebon

Di dalam keraton kamu bisa melihat berbagai peninggalan bersejarah, seperti Kereta Kencana, Gamelan sejak tahun 1426, lukisan antik Prabu Siliwangi, rebana peninggalan Sunan Kalijaga, sampai meriam mini. Kamupun bisa mengelilingi wilayah keraton sembari melihat keindahan arsitektur jaman dulu yang masih berdiri kokoh hingga saat ini.

Taman Sari Gua Sunyaragi

Taman Sari Gua Sunyaragi
Taman Sari Gua Sunyaragi

Belakangan ini minat wisatawan untuk mengunjungi tempat wisata Taman Sari Gua Sunyaragi semakin meningkat. Hal ini dikarenakan adanya pemugaran area taman dan pagelaran kesenian yang menjadikan tempat ini menjadi wajib untuk dikunjungi, Saat ini tempat wisata yang satu ini menjadi terawat dan layak untuk dikunjungi. Taman yang memiliki deretan gua ini tadinya digunakan sebagai tempat untuk bertapa bagi para pemuka kerajaan ataupun para prajurit keraton. Tamansari ini juga sering digunakan sebagai tempat pagelaran musik, sendratari, hingga festival keraton.

Cirebon Waterland Taman Ade Irma Suryani

Cirebon Waterland Taman Ade Irma Suryani
Cirebon Waterland Taman Ade Irma Suryani

Taman Ade Irma Suryani dikenal sejak dulu pada tahun 1990-an. Taman ini dahulu dikenal sebagai tempat hiburan anak. Taman ini sempat terabaikan alias tidak terawat beberapa tahun belakangan. Tetapi saat ini taman ini disulap sebagai waterpark dan diberi nama Cirebon Waterpark. Tempat wisata yang satu ini dibuka untuk umum pada tahun 2014 dan menjadi salah satu primadona tempat wisata di Cirebon. Cirebon Waterland dibuka untuk umum mulai jam 07.00 hingga 21.00 dengan harga tiket Rp 50.000 pada weekday dan Rp 65.000 pada weekend. Jangan lupa untuk mengunjungi tempat wisata ini ketika kamu datang ke Cirebon ya..

Baca juga : Tempat wisata menarik di Purwakarta

Demikianlah beberapa tempat wisata di Cirebon yang wajib kamu kunjungi sebagai sarana refreshing dan liburan bersama keluarga. Tempat wisata di Cirebon diatas belum semuanya dibahas. Tapi ketiga tempat wisata diatas sudah mewakili beberapa tempat wisata lainnya yang ada di Cirebon. Yuk berlibur ke Cirebon bersama Ainon Holidays yang akan membantu melancarkan perjalanan wisatamu dari tempat kumpul hingga kembali lagi dengan keadaan selamat, senang, puas, dan pastinya membuat perjalananmu merasa nyaman. Untuk itu, bagi kamu yang ingin bertanya ataupun order, silahkan hubungi tim kami dengan cara klik disini. Semoga dengan itu, kamu bisa melakukan perjalanan yang aman, nyaman, dan menyenangkan pastinya.