Tempat Wisata Menarik di Lembang – Lembang merupakan salah satu daerah yang berada di wilayah kabupaten Bandung. Tidak aneh ketika para wisatawan banyak yang datang ke daerah Lembang. kenapa? Karena di daerah Lembang saat ini sudah banyak tempat wisata yang bisa dinikmati secara umum. Dan tidak jarang orang-orang yang datang ke Bandung baik untuk urusan bisnis atau keluarga atau yang lain, ingin sekali untuk berwisata sejenak ke area Lembang. Mungkin salah satunya adalah kamu, iya kan?
Berikut ini beberapa tempat wisata menarik di Lembang yang bisa kamu kunjungi. jangan lupa, ketika kamu datang ke Bandung, sempatkan untuk mengunjungi daerah Lembang yang memiliki banyak tempat wisata yang menari, unik, dan pantas untuk dikunjungi. Mana saja tempat wisata tersebut? Yuk simak selanjutnya.
Tempat Wisata Menarik di Lembang
Loncat ke
Taman Begonia Lembang

Taman Begonia berisikan berbabgai jenis bunga yang tertata rapi yang bisa kamu nikmati. Tidak aneh ketika seseorang yang berfoto dengan latar taman Belogia ini berseliweran di timeline facebook maupun instagram khususnya yang berwisata ke Bandung. Hal ini dikarenakan taman ini memiliki keindahan tersendiri yang berupa taman bunganya. Uniknya lagi, bunga yang ditanam disini beraneka warna dan tertata secara seragam. Sehingga kamu bisa menikmati baik kesejukan udara maupun keindahan lanscape-nya.
De Ranch Lembang

Bagi kamu yang membawa keluarga, De Ranch Lembang merupakan salah satu tempat wisata yang cocok untuk kamu kunjungi. Tempat wisata ini menawarkan konsep yang berbeda dibandingkan dengan tempat wisata lainnya. Hal ini dikarenakan konsep tempat wisata ini adalah wisata di belahan bumi bagian barat. Yaitu tempat wisata ala koboy yang menarik untuk dikunjungi. Bagi kamu yang ingin mencoba menaiki kuda, kamu bisa mencobanya di tempat ini. Pastinya dengan bimbingan instruktur yang sudah terlatih. Selain itu, kamu juga bisa menikmati berbagai wahana yang di sediakan di tempat wisata ini. Apalagi bagi kamu yang membawa anak kecil, pasti akan merasa senang deh.
Orchid Forest Cikole Lembang

Salah satu tempat wisata di daerah Lembang yang sedang nge-hits adalah Orchid Forest Cikole. Tempat wisata ini juga merupakan tempat budidaya tanaman anggrek. Bagi kamu yang menyukai tanaman anggrek, tempat wisata ini cocok untuk kamu kunjungi. Selain itu, di tempat wisata ini banyak terdapat spot foto yang keren dan pastinya membuat banyak orang penasaran. Koleksi anggrek yang ada di tempat wisata ini merupakan yang terbesar di Indonesia. Sehingga rugi bagi kamu pecinta anggrek jika tidak berkunjung ke tempat wisata ini.
Demikianlah beberapa tempat wisata menarik di Lembang. Bagi kamu yang ingin berkunjung ke Lembang atau sekitarnya, jangan lupa untuk berkunjung ke tempat wisata tersebut diatas. Kamu akan merasakan betapa senang dan puas jika kamu bisa berwisata ke tempat tersebut. Dan jangan lupa, jika ingin melakukan perjalanan wisata, kamu bisa menghubungi Ainon Holidays yang siap membantu kamu dalam hal akomodasi perjalanan menuju tempat wisata yang kamu inginkan.