Tips Aman dan Nyaman dalam Perjalanan Mudik

Tips Aman dan Nyaman dalam Perjalanan Mudik

Tips Aman dan Nyaman dalam Perjalanan Mudik – Tinggal beberapa hari lagi lebaran nich, kamu mudik nggak nich? Bagi kamu yang mudik hati-hati di jalan ya. Ingat, keluarga menunggu lho di kampong halaman. Jadi kamu harus benar-benar dalam keadaan fit ketika sedang berkendara saat mudik. Apalagi kalo mudik pasti bertemu dengan yang namanya macet. Ah pasti bikin bête dan nggak banget dech. Kamu pun merasakan hal yang sama khan? Nah, sebelum mudik memang ada baiknya untuk mempersiapkan semuanya agar ketika mudik berjalan lancar. Bila perlu kamu baca dulu dech tips aman dan nyaman dalam perjalanan mudik tahun ini.

Tips Aman dan Nyaman dalam Perjalanan Mudik
Tips Aman dan Nyaman dalam Perjalanan Mudik

Berbicara mengenai tips aman dan nyaman dalam perjalanan, pastinya kamu harus benar-benar mempersiapkan dengan matang sebelum berangkat menuju kampung halaman. Apalagi ketika arus mudik udah tiba, segala hal yang membuat kamu tidak nyaman pun akan tiba. Kamu juga harus mempersiapkan segalanya ketika terjadi sesuatu apapun nanti ketika di perjalanan. Ya memang sich tidak ada yang mau terjadi apapun di perjalanan, tetapi kamu juga harus siap donk ketika ada hal-hal yang tidak diinginkan terjadi. Tetapi, dengan membaca tips aman dan nyaman dalam perjalanan mudik ini kamu bisa meminimalisir risiko terjadi hal-hal yang tidak diinginkan dalam perjalanan.

Tips Aman dan Nyaman dalam Perjalanan Mudik

Cek Semua Kondisi Kendaraan Pribadi yang Akan Digunakan Mudik

Berbicara mengenai kondisi mobil, kamu harus cek secara keseluruhan. Baik oli mesin, rem , ban, dan segala peralatan lainnya yang perlu dibawa, harus dibawa. Jangan sampai ketika terjadi sesuatu di perjalanan kamu harus mencari bengkel yang bisa membantu kamu. Iya, kalo ada bengkel yang dekat dan bisa menolong kamu. Kalo tidak? Ya mau nggak mau harus mengerjakan semuanya sendiri. Minimal ban serep, kunci pas, dongkrak, pompa, dan sparepart cadangan sudah masuk dalam bagasi. Kalau perlu sebelum berangkat mudik, mobil masuk bengkel terlebih dahulu untuk dilakukan servis dan pengecekan keseluruhan. Tujuannya apa? Tujuannya supaya kendaraan fit dalam perjalanan mudik.

Jangan kamu letakkan barang berharga atau apapun itu di dashboard yang bias memancing orang tidak dikenal untuk mengambil barang-barangmu. Yang terpenting adalah ketika kamu diperjalanan dan merasa ngantuk, jangan dilanjutkan perjalanannya. Alangkah baiknya untuk menepi atau mencari rest area untuk berhenti dan mengistirahatkan diri terlebih dahulu.

Jangan Sering Bermain Handphone

Boleh saja sich menggunakan handphone untuk mengurangi rasa bosan ketika berada di tengah kemacetan. Tetapi jangan sampai kebablasan ya. Karena ketika orang sudah merasa asyik dengan bermain handphone akan lupa kalau kendaraan sudah maju. Apalagi kalo kamu suka main handphone dapat memancing orang-orang yang tidak bertanggung jawab untuk berlaku jahat kepada kamu dan keluarga. Pastinya tidak mau khan?

Demikianlah dua tips aman dan nyaman dalam perjalanan mudik yang berhasil diuraikan oleh tim Ainon Holidays. Tunggu tips aman dan nyaman dalam perjalanan mudik berikutnya ya. Semoga kamu yang ingin mudik bisa aman dan nyaman dalam perjalanan menuju kampung halaman dan kembali lagi ke tempat kamu bekerja dengan sehat wal afiat.

Write a Comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *